7 Mobil Tertua di Dunia, Canggih dan Fantastis!

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Print
mobil tertua di dunia

Tahukah Anda kalau mobil tertua di dunia merupakan gambaran sejarah dari perkembangan otomotif? Tidak heran kalau nilainya sangat fantastis sekali, karena dari usianya sendiri ada yang berumur lebih dari 200 tahun.

Namun, jika dibandingkan dengan perkembangan teknologi lainnya, otomotif tergolong sangat cepat. Pasalnya di tahun sebelum otomotif berkembang, untuk bepergian manusia memanfaatkan hewan sebagai media transportasinya.

Nah, untuk mengenal lebih jauh mengenai mobil pertama di dunia dan yang paling tua seperti apa. Kami sudah merangkum informasi selengkapnya pada artikel kali ini.

Mobil Tertua di Dunia, Ada Apa Saja?

mobil tertua di dunia

Belajar tentang otomotif tidak selalu tentang mesin saja. Mempelajari sejarah perkembangan mobil juga menjadi bagian dari mengenal otomotif. Siapa tahu Anda mendapatkan inspirasi pemakaian alat dari belajar sejarah masa lalu.

Berikut beberapa daftar mobil tertua di dunia yang dapat Anda pelajari, antara lain:

1. Cugnot Fardier Tahun 1769

Pertama ada mobil yang sengaja dibuat karena permintaan dari pemerintah militer yaitu Nicholas Cugnot yang pernah merancang dan membangun kerta self-propelled.

Atas dasar permintaan tersebut, ini menjadi prototipe yang pertama kali dibuat pada tahun 1769. Konsepnya sengaja dirancang untuk menarik artileri di medan peran dengan kecepatan tiga mil per jam.

Sehingga, saat menggunakannya masing-masing tentara harus dapat mengimbanginya. 

Selain itu, Cugnot Fardier juga menjadi mobil tua yang kuat karena bisa menerima beban seberat lima ton dengan total operasi satu jam 15 menit.

Sejauh ini untuk mengenang mobil tempur terbaik, pemerintah Prancis meletakkan replika mobil di Museum dee Arts es Metiers.

2. PEUGEOT

Apa mobil tertua di dunia? PEUGEOT bisa masuk salah satunya karena mobil ini dibentuk sejak tahun 1810 di Perancis. Meskipun tidak sepopuler Mercedes-Benz di Indonesia, tetapi PEUGEOT memiliki teknologi canggih pada masanya.

PEUGEOT awalnya hanyalah perusahaan penggiling baja, tetapi setelah itu di tahun 1889 beralih peran menjadi perusahaan otomotif dengan kendaraan dari mesin uap. Pembuatan kendaraan ini hasil kolaborasi dengan Leon Serpollet.

Setelah berhasil, PEUGEOT kembali menjalin kerja sama dengan Daimler dan BMW untuk menciptakan desain mesin yang unik dengan kualitas memuaskan.

Perkembangan otomotif yang terus meningkat membuat PEUGEOT sekarang ini dikenal sebagai Astra Internasional – ATPM resmi Indonesia yang berhasil membuat dua mobil canggih yaitu PEUGEOT 3008 dan PEUGEOT 5008.

Positifnya, selama pengembangan PEUGEOT mengeluarkan berbagai macam tipe dan menjadi salah satu perintis mobil tua yang irit bbm dan murah perawatan. Sehingga tidak begitu banyak biaya yang keluar apabila kendaraan ini rusak.

3. Benz Patent – Motorwager Tahun 1886

Berikutnya, Anda bisa menemukan merek mobil tertua di dunia sebagai perintis awal kendaraan bertenaga bensin. Awal pembangunannya berkisar tahun 1885 tetapi proses pematenannya di tahun 1886.

Benz Patent menjadi salah satu mobil dengan mesin silinder yang memiliki kapasitas 954 sentimeter kubik dan menghasilkan 2/3 tenaga kuda. Awal beroperasi, bahan bakar pemasuknya masih uap.

Hanya saja, Benz sebagai ilmuwan pada saat itu menambahkan karburator meskipun belum sempurna. Sehingga teknologi dari mobil ini mampu menampung bensin.

4. Mercedes-Benz W123 (1976 – 1986)

Ingin tahu mobil tua yang tidak rewel dan handal untuk perjalanan jauh? Mercedes-Benz jawabannya. Mobil tua satu ini mempunyai mesin yang kokoh dan juga desain cantik serta elegan.

Saat digunakan Mercedes-Benz akan memberikan sensasi nyaman mengingat performa yang mobil ini tawarkan sangat memuaskan. Apalagi jika Anda kendarai dengan kecepatan penuh di jalanan.

Untuk sistem suspensinya sendiri sangat nyaman. Hal ini menjadi salah satu faktor yang membuat Mercedes-Benz sangat ideal untuk perjalanan jauh.

5. Ford Mustang (1964 – 1973)

Kemudian, ada mobil tua klasik dari Amerika yang sangat legendaris yaitu Ford Mustang. Tidak jauh berbeda dari mobil pada umumnya, Ford Mustang juga menghadirkan performa yang mengagumkan dengan desain cantik.

Hadir sebagai generasi pertama sampai ketiga, Ford Mustang dapat Anda pertimbangkan sebagai mobil tua yang cocok untuk perjalanan jauh. 

Apalagi mobil tua satu ini mendapat dukungan tenaga mesin yang sangat melimpah. Menggunakan Ford Mustang, Anda bisa berkeliling dengan merasakan aura kebebasan yang melekat untuk perjalanan jauh.

6. Opel

Opel merupakan salah satu mobil tertua di dunia yang pertama kali berdiri di Jerman tahun 1862 oleh Adam Opel. Perusahaan Opel ini awalnya dikenal oleh masyarakat sekitar sebagai pembuat mesin jahit.

Namun, seiring perkembangannya Adam Opel terus mempelajari perkembangan otomotif. Hingga pada awal tahun 1886, Opel berhasil membuat sepeda dan berlanjut di tahun 1899 membuat mobil.

Tidak banyak orang tahu bahwasanya mobil Open ini sangat terkenal di Indonesia pada masanya. Dua mobil populer dari Opel yang jadi bahan rebutan di Indonesia adalah SUV Besar dan Blazer.

7. Hammelvognen Tahun 1886

Setelah melaju beberapa tahun dari awal pembuatan, unit Hammelvognen mulai ikut mengembangkan mobil pada tahun 1886. Unit ini menjadi mobil pertama yang berhasil dibangun di Denmark.

Tenaga yang Hammelvognen gunakan adalah mesin dua silinder untuk menyetarakan kecepatan tiga kuda. 

Namun dengan banyaknya penawaran mobil tua dunia pada masanya, Hammel Ognen memberikan penawaran berbeda. Jika fokus kendaraan lain pada bahan bakar, maka Hammelvognen fokus pada penawaran rem dan gigi mundur.

Sampai detik ini unit mobil dari Hammelvognen sebagai tonggak sejarah ini diabadikan di Museum Danmarks Tekniske.

Nah, demikianlah beberapa informasi mengenai mobil tertua di dunia yang bisa Anda jadikan gambaran. Meskipun memiliki usia yang terbilang tua, tetapi banyak mobil tua yang masih kokoh karena terbuat dari bahan-bahan berkualitas.

Meskipun tidak setua beberapa mobil di atas, banyak masyarakat Indonesia yang juga menyukai koleksi mobil tua seperti BMW, Suzuki Carry, Civic dengan modelan Ferio dan Estilo.

Perawatan pada mobil tua sendiri pastinya perlu tingkat ketelitian yang tinggi. Sebab, dari segi mesin dan komponen lainnya tentu tidak baru seperti mobil zaman sekarang. Sehingga Anda membutuhkan layanan handal untuk menanganinya.

Salah satu yang bisa Anda pertimbangkan adalah Cars Check. Layanan ini akan membantu Anda melakukan inspeksi mobil bekas yang sudah tua dengan jaminan garansi 1 tahun.

Untuk laporannya pun akan langsung dikirim selama selama 24 jam pengerjaan. Cars Check juga melayani sesuai konsultasi untuk memudahkan Anda mengambil Keputusan. Yuk pakai layanan Cars Check untuk inspeksi mobil tua sekarang juga.

FAQ

Apakah mobil sedan boros bahan bakar?

Beberapa jenis kendaraan mewah dan tua memang cenderung lebih boros dalam konsumsi bahan bakar.

Berapa rentang harga mobil tua di dunia?

Mulai dari Rp50 Miliar hingga Rp1 Triliun. Semakin lama tahun nilainya akan semakin fantastis

Kenapa mobil tua harus dirawat?

Mengingat mesin dan teknologinya yang sudah lama, maka rentan sekali aus dan rusak mendadak. Oleh karena itu, sebisa mungkin lakukan service secara berkala. Paling tidak ganti oli secara rutin.

Realated Post

Post Terbaru